CIREBON, iNews.id - Warga RT 08/06 Perumahan Pilang Perdana Desa Adidharma, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon digegerkan dengan penemuan mayat tanpa identitas di selokan, Rabu (16/2/2022) sekitar pukul 10.00 WIB. Saat ditemukan, mayat pria dalam posisi tertelungkup.
Di lokasi kejadian, polisi mendapati alat setrum ikan. Diduga kuat, korban tewas akibat tersangat listrik dari alat setrum ikan miliknya. Setelah diperiksa, jasad korban lalu dibawa ke RSUD Gunung Jati Cirebon untuk divisum.
"Ya, benar. Kami menerima laporan temu mayat tersebut. Telah ditemukan mayat laki-laki tertelungkup di selokan belakang Perumahan Pilang Perdana dekat rel kereta api," kata Kapolres Cirebon Kota Polda Jabar AKBP M Fahri Siregar.
AKBP M Fahri Siregan menyatakan, mayat tersebut tanpa identitas. Ciri-ciri korban, berumus sekitar 40 tahun, rambut lurus hitam, menggunakan baju belang berwarna putih navi, celana loreng putih hitam, sepatu putih, membawa alat setrum ikan, jeriken, aki, dan jaring, serta tas selempang berwarna merah.
Editor : Agus Warsudi
mayat penemuan mayat penemuan mayat pria mayat tanpa identitas Mayat Laki-Laki cirebon Cirebon Jabar kabupaten cirebon Kapolres Cirebon Kota Polres Cirebon Kota
Artikel Terkait