Petugas SAR sedang mengamati ombak Pantai Apra, Kecamatan Sindangbarang, sebelum melakukan pencarian santri yang hilang. (Foto: iNews.id/Ricky Susan)

CIANJUR, iNews.id - Kasus santri hilang di Pantai Apra, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, terjadi saat ombak sedang pasang. Kuatnya arus ombak membuat Irsal (15) santri yang merupakan warga Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta, tak kuat untuk menepi. 

Sebelumnya, dia bersama enam santri Pondok Pesantren (Pompes) Hapiz Nurul Rohman lainnya malah berenang di saat yang lain sedang makan bersama. Enam santri lainnya berhasil menepi, sedangkan Irsal tergulung ombak pantai selatan yang terkenal dahsyat.

"Sekitar pukul 15.10 WIB, salah seorang santri mendengar teriakan meminta tolong yang berjarak sekitar 20 meter dari bibir pantai," kata Kasi Trantib Sindangbarang, Rustandi.

Saat ini petugas gabungan bersama warga sekitar, melakukan pencarian salah seorang santri yang tenggelam terseret ombak Pantai Apra Sindangbarang, Rabu (8/12/2021). Pencarian dilakukan dengan menyisir bibir pantai tak jauh dari lokasi tenggelam.

Selain menyisir bibir pantai, petugas juga menerjunkan satu unit rescue car double cabin, satu unit LCR, satu set palsar air, satu set peralatan alkom, satu set peralatan medis dan APD personal.

"Petugas gabungan sedang melakukan pencarian di lokasi tenggelamnya korban. Dengan menyisir bibir pantai. Selain itu juga menggunakan alat dari BPBD Cianjur dan Satpol Air," kata dia.


Editor : Asep Supiandi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network