River Tubing di Desa Cipanas Sumedang, Jumat (21/2/2020) (Foto: iNews/Beben Hva)

SUMEDANG, iNews.id - Saluran irigasi selokan di Dusun Babakan Caringin, Desa Cipanas, Kecamatan Tanjungkerta, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat disulap menjadi wahana river tubing oleh pemuda dan warga. Kini saluran air irigasi tersebut mulai disukai anak-anak dan para remaja untuk menghabiskan waktu luang.

Air irigasi tersebut sebelumnya seperti irigasi biasa, namun dengan keunikannya bisa di sulap menjadi wahana river tubing. Dengan lebar irigasi sekitar 5 meter dan panjang 50 meter, pengunjung bisa menikmati aliran air irigasi dari mata air Cikandung.

Salah satu pengunjung, Ari, mengaku senang dengan adanya river tubing. Dia bisa bermain air bersama teman-teman hanya dengan tiket masuk Rp2.000 per jam.

"Seru sekali di sini," katanya, Jumat (21/2/2020).

Sementara itu, Kepala Desa Cipanas Mochamad Asep Latipan mengatakan ide membuat wahana river tubing merupakan inisiatif dari masyarakat. Air jernih dan bersih semakin membuat masyarakat bersemangat mewujudkan ide itu.

"Ini inisiatif masyarakat, alhamdulillah sementara ini berhasil," katanya.

River Tubing di Sumedang, Jumat (21/2/2020) (Foto: iNews/Beben Hva)

Asep mengatakan akan mengembangkan juga pusat bermain dengan permainan tradisional di desanya. Dia sudah meyiapkan tanah untuk membangun wahana tersebut.

"Semua sedang disiapkan," ujarnya.

Desa Cipanas Sumedang

 


Editor : Muhammad Fida Ul Haq

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network