BANDUNG BARAT, iNews.id - Kematian Halimah, salah satu korban pembunuhan berantai oleh Wowon cs, telah menjadi misteri selama hampir tujuh tahun. Keluarga korban pun yang tinggal di Kampung Saar Mutiara, Desa Karangtanjung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), menyangka Halimah meninggal karena penyakit biasa.
Teka-teki kepastian kematian Halimah, akhirnya terungkap. Ternyata masih menjadi bagian dari rentetan kasus pembunuhan berantai di Cianjur maupun Bekasi. Adik korban yang sempat curiga terhadap pelaku Wowon, tidak menyangka jika kematian Halimah setragis itu.
Pembunuhan berantai oleh Wowon Erawan alias Aki, Solihin alias Duloh serta M Dede Solehudin, menjadi terbuka setelah terbongkarnya kasus pembunuhan di Bantar Gebang, Kota Bekasi.
Ketiga tersangka berhasil ditangkap setelah penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya melakukan serangkaian proses penyelidikan, mulai dari mengumpulkan keterangan saksi dan mengamankan berbagai barang bukti.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait