Sketsa wajah terduga pelaku pembunuhan ibu dan anak di Subang. (Foto: iNews.id/AGUS WARSUDI)

JAKARTA, iNews.id - Ada perkembangan baru dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat (Jabar). Ditemukan DNA di tempat kejadian perkara (TKP).

Fakta tersebut diungkap Ketua Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Benny Mamoto. Namun, menurut Benny ada kendala lain yang dihadapi penyidik, yakni tidak adanya DNA pembanding untuk melakukan identifikasi.

"Sudah ditemukan DNA di TKP. Namun, kendalanya tidak ada pembanding," kata Benny saat dihubungi, Jumat (13/5/2022).

TKP pembunuhan ibu dan anak di Kabupaten Subang. (Foto: Dok)

Benny mengatakan, Kompolnas terus mengawal kasus pembunuhan ini dengan menanyakan perkembangan penyelidikan kepada Polda Jabar.

"Tentunya kami dari Kompolnas selalu mengawal kasus ini. Kami selalu menanyakan kepada pihak Polda Jabar sejauh mana penyelidikannya, perkembangannya dan sebagainya," ujarnya.


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network