Ketua Harian GTPP Covid -19 Purwakarta Iyus Permana mengatakan, merasa khawatir pandemi Covid-19 menjadi tidak terkendali. Salah satu lonjakan kasus terkonfirmasi positif adalalah klaster perusahaan di Purwakarta. Langkah-langkah yang dilakukan terus melakukan penguatan komunikasi dan koordinasi dengan pihak perusahaan.
“Makanya tadi siang kami kumpulkan manajemen perusahaan di Purwakarta untuk ikut serta menekan kasus terkonfirmasi positif. Salah satu klaster perusahaan adalah PT Sumi Indo di kawasan industri Bukit Indah City. Khusus untuk isolasi mandiri karyawan perusahaan ditempatkan di Hotel Prime Plaza,” kata Iyus, Rabu (11/11/2020).
Editor : Agus Warsudi
jawa barat Kabupaten Purwakarta COVID-19 kasus covid-19 Cluster Covid-19 meninggal akibat covid-19
Artikel Terkait