Kerusakan dampak gempa bumi di Pangalengan, Bandung, Sabtu (28/1/2023). (Foto: Twitter @DaryonoBMKG)

JAKARTA, iNews.id - Rentetan gempa bumi yang mengguncang Pangalengan, Bandung, Jawa Barat, pada Sabtu (28/1/2023) dini hari menimbulkan dampak kerusakan. BMKG mencatat gempa bumi tersebut bermagnitudo 4,0 dan disusul empat kali gempa susulan.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono merilis beberapa foto dampak kerusakan akibat gempa bumi itu.

"Dampak kerusakan bangunan akibat rentetan gempa pagi dini hari tadi, di Pangalengan," tulisnya melalui akun Twitter @DaryonoBMKG.

Kerusakan dampak gempa bumi di Pangalengan, Bandung, Sabtu (28/1/2023). (Foto: Twitter @DaryonoBMKG)

Daryono mengatakan, gempa bumi di Pangalengan terjadi pertama pada pukul 01.00 WIB dengan magnitudo 4.0. Diawali dengan dua kali gempa pendahuluan (foreshock) dengan magnitudo 2,6 dan 3,0. 

"Hasil monitoring BMKG menunjukkan terjadi 4 gempa susulan (aftershock) pkl 01:08, 01:13, 01:17 & 01:36 dgn mag terkecil 2.4 & terbesar 3.5," katanya.


Editor : Reza Yunanto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network