JAKARTA, iNews.id - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,4 mengguncang Garut, Jawa Barat, Sabtu (3/12/2022). Pusat gempa berada di darat 5 kilometer barat daya Kabupaten Garut.
Laporan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan titik gempa berada pada koordinat 7.51 Lintang Selatan (LS) dan 107,52 Bujur Timur (BT).
"Info Gempa Mag:6.4, 03-Des-22 16:49:41 WIB, Lok:7.51 LS, 107.52 BT (52 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:118 Km #BMKG," dikutip dari laman BMKG.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait