Senada dengan Arsyil, Rivan Abdul Aziz (28) mengatakan, dirinya yang lahir dan besar di wilayah Balandongan, mulai merasakan banjir sejak adanya Terminal Tipe A Kota Sukabumi pindah ke Jalan Lingkar Selatan. Sebelumnya belum pernah dia mengalami kebanjiran walaupun hujan turun dengan deras.
"Setiap hujan gede pasti banjir, pasti ke RW 03 banjir, makanya tadi jalan sempat ditutup karena kalo tidak ditutup air masuk ke permukiman warga. Dalam waktu dekat ini sudah empat kali banjir di sini, yang terakhir itu ketinggian di atas lutut. Sesudah ada terminal, baru saya mengalami banjir," ujar Rivan.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait