KARAWANG, iNews.id - Puluhan kendaraan mogok seusai mengisi bahan bakar di SPBU 34.413.06, Desa Amansari, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang. Penyebabnya diduga tangki penyimpanan BBM di bawah tanah terkena rembesan air hujan.
Pengelola SPBU langsung memberikan ganti rugi kepada pengendara motor yang mogok sebesar Rp500.000 per motor.
Peristiwa ini kemudian menjadi viral setelah salah satu warga memposting video salah seorang warga sedang menguras tangki bensin setelah mengisi bensin di SPBU tersebut. Video tersebut kemudian beredar luas di media sosial.
Kepala Operasional SPBU 34.413.06, Teguh Aprianto membenarkan kejadian puluhan motor mogok seusai mengisi bensin di tempatnya. Penyebabnya karena tangki penyimpanan BBM dibawah tanah terkena rembesan air hujan. Air masuk dalam tangki dan bercampur dengan BBM jenis pertalite.
"Hujan yang terus menerus selama dua hari membuat air masuk kedalam tangki penyimpanan," kata Teguh, Rabu (4/1/2023).
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait