Tak hanya itu, Joe beranggapan jika Garut merupakan daerah yang seksi. Artinya dari potensi keindahan alam, kekayaan wisata serta beragam kuliner yang ada.
"Sekarang ini tinggal bagaimana orang Garut nya berfikir lebih bisa menerima oportunity (peluang). Bergabung dengan yang lain agar kita bisa memajukan kota Garut yang oke," katanya.
Saat berbicara soal alam Kabupaten Garut, Joe mengaku pernah memiliki pengalaman yang menegangkan. Dulu sewaktu masih SMP, Joe pernah camping bersama teman-temannya di kawasan Gunung Haruman, walaupun dia sempat mengalami kejadian cukup nahas pada saat itu.
"Saya sama kawan-kawan dari Bandung dan salah satunya punya rumah di Garut, pernah camping di Gunung Haruman. Waktu itu hujan deras, saya sempat kebawa hanyut di sungai. Untungnya saya bisa selamat. Pokoknya susah dijelaskan lagi, gambaran saya tentang Garut sudah serasa kampung sendiri," katanya.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait