Bayi Neng Syifa, putri pasangan Mudrikah dan Mitasari mengalami kelainan anensefalus atau tak memiliki tengkorak kepala. (Foto: Dharmawan Hadi)

SUKABUMI, iNews.id - Seorang bayi di Kabupaten Sukabumi, lahir dengan kelainan. Bayi malang, buah hati Mudrikah (25) dan Mitasari (27) ini lahir tanpa tulang tengkorak atau dalam bahasa medis disebut annensefalus.

Saat ini, bayi yang bernama Neng Syifa itu telah berusia empat hari. Dia lahir secara caesar di Rumah Sakit (RS) Kartika Kota Sukabumi, Selasa (24/8/2021).

Untuk bisa sembuh dengan menjalani operasi atau setidaknya mengurangi dampak akibat kelainannya itu, bayi Neng Syifa butuh biaya tak sedikit. Uluran tangan dermawan sangat dibutuhkan.

Sementara, sang ayah, Mudrikah hanya kuli di pabrik kapur. Sedangkan sang ibu, Mitasari, ibu rumah tangga. Mereka tinggal di Kampung Gununggedogan RT 20/04, Desa Panumbangan, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi

Mitasari mengatakan, pada awal kehamilan, semua normal, tidak ada tanda-tanda kelainan. Pada usia kandungan 7 bulan, dirinya sempat melakukan USG dan dokter menyatakan ada kelainan pada bayi tersebut. 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network