Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung, Cakya Amiyana, menambahkan bahwa pihaknya telah memetakan total sembilan titik bencana, meliputi lokasi banjir dan longsor. Dia menegaskan pentingnya pembaruan data dari kecamatan.
“Segera laporkan titik longsor, lokasi banjir, jumlah korban, kebutuhan mendesak, dan share location kepada Pak Kalak BPBD, kepada saya, dan Pak Wakil Bupati,” ucapnya.
Cakya juga menyebut bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah mengalir sejak malam sebelumnya. Bantuan datang dari Dinas Sosial, DPKB, Disdukcapil, hingga BPBD Provinsi.
Melihat eskalasi bencana banjir dan longsor, Pemkab Bandung akan menggelar rapat bersama forkopimda. Rapat tersebut bertujuan menentukan langkah lanjutan penanganan bencana, termasuk kemungkinan menetapkan status tanggap darurat.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait