TASIKMALAYA, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya mengusulkan perbaikan jalan utama di Kecamatan Parungponteng putus akibat ambles parah setelah tergerus longsor. Dampaknya jalan itu ditutup karena sangat berbahaya jika dilintasi kendaraan, baik mobil maupun motor.
"Tindak lanjut (perbaikan) jalan (longsor) sudah komunikasi dengan PU (Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Tasikmalaya). Sedangkan lalu lintas (berkoordinasi) dengan dishub," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tasikmalaya Kurnia Trisna.
Hujan deras mengguyur wilayah Tasikmalaya, ujar Kurnia Trisna, menyebabkan tanah longsor dan menggerus badan jalan utama di Kabupaten Tasikmalaya yang menghubungkan Kecamatan Parungponteng dengan Cibalong, Rabu (25/10).
Akibat badan jalan tergerus longsor itu, kata dia, menyebabkan kendaraan roda empat dari arah Tasikmalaya menuju Cibalong maupun sebaliknya tidak bisa dilewati karena berbahaya.
"Karena longsor, jalan ditutup total, untuk motor dialihkan ke jalur darurat lewat sekolah, namun roda empat diarahkan ke Jalan Babakan Jeruk," ujar Kurnia Trisna.
Editor : Agus Warsudi
kabupaten tasikmalaya tasikmalaya bencana longsor jalan longsor jalur longsor kasus jalan ambles jalan ambles akses jalan putus jalan putus
Artikel Terkait