4. Doa agar Dijadikan Anak Cerdas dan Bertakwa
Doa untuk bayi baru lahir selanjutnya yakni permohonan agar kelak dijadikan anak yang cerdas dan bertakwa.
للهم اجْعَلْهُ بَارًّا تَقِيًّا رَشِيْدًا وَأَنْبِتْهُ فِي الْإِسْلَامِ نَبَاتًا حَسَنًا
"Allâhumma J'alhu bârran taqiyyan rasyîdan wa-anbit-hu fil islâmi nabâtan hasanan."
Artinya: Ya Allah, jadikanlah ia (bayi) orang yang baik, bertakwa, dan cerdas. Tumbuhkanlah ia dalam islam dengan pertumbuhan yang baik.
5. Doa agar Diberikan Keberkahan dan Panjang Umur
Doa untuk bayi baru lahir selanjutnya yakni permohonan agar diberikan keberkahan dan panjang umur
اللهم بارك لنا ولهذا الولد في حياته وطول عمره بطاعتك يا ارحم الراحمين
“Allaahumma baarik lanaa wa lihaadzal waladi fii hayaatihii wa thowwil ‘umrohuu bi thoo’atika Yaa arhamar Roohimiin”
Artinya : “Ya Allah, berikanlah keberkahan pada kami dan anak ini, serta panjangkan umurnya dengan senantiasa (menjalani) taat kepada-Mu wahai Dzat Yang paling menyayangi diantara yang menyayangi”.
6. Doa agar Dijadikan Anak yang Dicintai
Doa untuk bayi baru lahir berikutnya yakni permohonan agar kelak dijadikan anak yang dicintai Allah dan manusia.
اللهم حببه واحب من يحبه
Latin: Allaahumma habbibhu wa ahibba man yuhibbuhuu”
Artinya : “Ya Allah cintailah dia dan cintai pula orang-orang yang mencintainya” .
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait