BANDUNG, iNews.id - Dua kios, masing-masing berukuran 3x4 meter persegi di belakang gedung Pasar Kosambi, Jalan A Yani, Kota Bandung hangus terbakar, Senin (9/10/2023) sekitar pukul 09.00 WIB. Kebakaran terjadi diduga dipicu korsetling listrik di salah satu kios.
Pantauan di lokasi, petugas gabungan dari aparat kepolisian, PMI, Satpol PP mengecek kondisi kios yang terbakar. Sementara, beberapa pedagang lain juga mengecek kondisi kios masing-masing.
Sedangkan pemilik kios yang terbakar, Agus dan istrinya membersihkan sisa cairan kimia dari Alat Pemadam Api Ringan (APAR) di dalam kiosnya. Saat kebakaran terjadi, Agus sempat menyelamatkan harta benda.
Pemilik kios Agus mengatakan, sebelum korsleting listrik yang diduga menjadi pemicu kebakaran terjadi, tengah bersih-bersih kios. Tiba-tiba meteran listrik di kios yang sehari-hari digunakan untuk berjualan surabi itu meledak.
"Baru (selesai) ngepel. Terus istirahat tiba-tiba listrik nyala, ngabeletuk (meledak), korslet," kata Agus kepada wartawan di Pasar Kosambi, Kota Bandung, Senin (9/10/2023).
Setelah terjadi kebakaran, Agus berusaha memadamkan api dengan APAR dan dibantu pedagang lain. Beruntung, api cepat padam dan tidak merembet ke kios lain. "Sebentar (kebakarannya), langsung padam sama APAR," kata Agus.
Pedagang lain, Andre mengaku, para pedagang sempat panik dengan kebakaran di kios belakang. Para pedagang beramburan ke luar gedung pasar. Beruntung, kebakaran dapat tertangani. "Bersyukur kebakaran tidak merembet kepada kios lain," kata Andre.
Editor : Agus Warsudi
kebakaran Kasus kebakaran kebakaran pasar kebakaran kios kios terbakar kota bandung korsleting listik korsleting
Artikel Terkait