Pekerja Tambak Tewas Tersengat Listrik Kincir Angin di Subang

SUBANG, iNews.id - Seorang pekerja tambak ikan di Pusakanagara, Subang, Jawa Barat (Jabar) tewas tersengat aliran listrik, Jumat (15/2/2019) malam. Korban diketahui bernama Mamat bin Sukra (54).

Saat kejadian, Mamat bersama tiga pekerja lain sedang memperbaiki kincir angin di empang tempat mereka bekerja. Nahas, saat memutar kincir secara manual korban tersengat aliran listrik yang masih menyala.

Walau sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawa korban tak tertolong. Sementara polisi yang datang ke lokasi langsung menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).


Video Editor: Khoirul Anfal


Editor : Dani M Dahwilani

Follow Berita iNewsJabar di Google News

Bagikan Artikel: