get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Kampanye Pemilu 2024, Caleg Partai Perindo Dapil Jabar 1 Gelar Konsolidasi di Bandung

Partai Perindo Kabupaten Bandung Target Raih 7 Kursi DPRD pada Pemilu 2024

Senin, 27 November 2023 - 17:49:00 WIB
Partai Perindo Kabupaten Bandung Target Raih 7 Kursi DPRD pada Pemilu 2024
Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Bandung Imas Rostiana. (FOTO: GIN GIN TIGIN GINULUR)

BANDUNG, iNews.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kabupaten Bandung menargetkan raih 7 kursi DPRD pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Dengan target itu, artinys setiap daerah pemilihan (Dapil) di Kabupaten Bandung bisa meraih 1 kursi.

"Target pileg 2024 tidak muluk-muluk. Cukup satu daerah pemilihan (dapil) satu kursi. Di Kabupaten Bandung ada 7 dapil, jadi 7 kursi," kata Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Bandung Imas Rostiana, Kamis (23/11/2023) sore.

Imas optimistis Partai Perindo akan meraih kemenangan pada Pemilu 2024. Keyakinan ini dilandasi berbagai program yang melibatkan masyarakat.

"Kamijuga akan terus berupaya meraih sukses kemenangan di Kabupaten Bandung," ujar dia.

Terkait perekrutan saksi pada Pemilu 2024 mendatang, Imas mengatakan hingga Kamis (23/11/2023), sudah terbentuk 1.500 saksi. Dia yakin, pertengahan Desember nanti, jumlah saksi bisa tercapai.

"Insya Allah target Kabupaten Bandung dalam waktu pertengahan bulan atau Desember (saksi) terpenuhi dengan semagat kita sebagai pengurus DPD, DPC dan DPRT," tutur Imas.

Ketua Bidang Keagamaan DPP Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad mengatakan, Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Jawa Barat memiliki 16.000 lebih Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Posisi saksi ini sangat penting sekali. Bahwa saksi adalah utusan partai yang bertanggung jawab untuk bisa mengikuti secara cermat proses pemungutan dan penghitungan suara di TPS," kata Abdul Khaliq Ahmad.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut