get app
inews
Aa Text
Read Next : Terjebak Banjir, Bayi hingga Lansia di Medan dan Deliserdang Dievakuasi

Jembatan Terapung di Kabupaten Bandung Roboh Diterjang Air Sungai Citarum

Rabu, 11 September 2024 - 17:45:00 WIB
Jembatan Terapung di Kabupaten Bandung Roboh Diterjang Air Sungai Citarum
Jembatan Terapung yang menghubungkan dua Kecamatan di Kabupaten Bandung roboh diterjang derasnya aliras sungai Citarum, Rabu (11/9/2024). (Foto: Agi Ilman).

BANDUNG, iNews.id - Jembatan Terapung yang menghubungkan dua Kecamatan di Kabupaten Bandung roboh diterjang derasnya aliras sungai Citarum, Rabu (11/9/2024). Sungai tersebut meluap akibat diguyur hujan deras sejak dua hari.

Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa karena kondisi jembatan sedang ditutup sementara karena akan diperbaiki. Insiden jembatan roboh itu pada pukul 10.30 WIB.

"Kejadiannya siang, itu emang kondisi pertama jembatan agak miring. Soalnya banyak sampah juga yang numpuk di jembatan. Terus air semakin banyak sama sampah numpang terus ngantem lagi drum sampe roboh," ujar Agus Alex (32) warga sekitar.

Dia menuturkan, saat kejadian debit air sungai Citarum sedang tinggi akibat hujan ditambah banyak sampah yang menghantam kondisi bawah jembatan.

Menurutnya, jembatan terapung ini menghubungkan Kampung Cijeruk Bojongsoang dan Kampung Mekar Sari Baleendah. Jembatan ini terbilang aktif dan sering dilewati oleh warga sekitar dan menjadi salah satu jalan alternatif.

"Jadi jembatan ini pengubung Kampung Cijeruk sama Baleendah dan tiap hari Aktif. Tapi sekarang terputus karena ada Keadaan kayak gini. Tapi ada jembatan lain yang bisa di lewatin sama warga cuman agak jauh," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut