get app
inews
Aa Text
Read Next : Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini 11 November 2025, Cek Lokasi dan Persyaratannya

Ini Sesumbar Tb Hasanuddin soal Masa Depan Pengrajin Cibaduyut

Rabu, 18 April 2018 - 13:20:00 WIB
Ini Sesumbar Tb Hasanuddin soal Masa Depan Pengrajin Cibaduyut
Calon Gubernur Jabar Tb Hasanuddin saat melihat industri rumahan sepatu Cibaduyut, Kota Bandung, Jabar. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat (Jabar) Tubagus (Tb) Hasanuddin atau Kang Hasan sesumbar bakal mengembalikan kejayaan produk-produk buatan Cibaduyut. Komitmen tersebut disampaikan cagub nomor urut dua itu saat mengunjungi sentra industri sepatu di Cibaduyut, Bandung, Jawa Barat.

Dalam kesempatan tersebut Kang Hasan sempat melepas pertanyaan ke masing-masing pengrajin terkait permasalahan yang dihadapi. Masalah permodalan dan perizinan usaha merupakan hambatan yang kerap muncul.

Sesumbar Kang Hasan di awal memang bukan tanpa alasan. Pasangan nomor urut dua itu memiliki program Bogagawe yang sekaligus dapat menjadi solusi terhadap permasalahan yang kerap ditemui para pengrajin. "Kami akan bantu mulai dari pemodalan hingga pemasaran. Itu gar para pengrajin bukan hanya mengerjakan orderan dan sebagai kuli saja tapi mendapatkan penghasilan yang layak," ungkap Kang Hasan di hadapan masyarakat dan para pengrajin Cibaduyut, Rabu (18/4/2018).

Dia menambahkan, kualitas barang yang dihasilkan para pengrajin Cibaduyut sesungguhnya tidak kalah dengan barang impor. Jika dua permasalahan tersebut dapat diatasi, maka bukan tiudak mungkin produk Cibaduyut dapat bersaing atau bahkan memenangkan pasar.

Selain itu, kata dia, regenerasi para pengrajin tidak boleh putus. Para penerus harus mampu berkarya sama baiknya dengan agar kualitas produk Cibaduyut tidak turun. Maka, Kang Hasan dan Anton Charliyan bakal melakukan pembinaan terhadap pengrajin. Langkah tersebut, kata dia, adalah sebagai langkah antisipasi agar regenerasi tidak tetap mampu mempertahankan kejayaan Cibaduyut.

"Saya siap memfasilitasi seperti zaman dulu lagi, di mana Cibaduyut itu maju, berdiri dan terkenal di mana-mana dan usahanya punya sendiri bukan kuli," ungkapnya.

Sementara, perwakilan pengrajin Cibaduyut Ahmad Rojak mengaku berterima kasih kepada Kang Hasan karena bersedia menyambangi dan mendengar aspirasi para pengrajin. Dia berharap Kang Hasan menepati janjinya jika terpilih sebagai gubernur Jawa Barat. Menurutnya, gagasan yang disampaikan Kang Hasan dapat membawa harapan baru bagi para pelaku usaha.

"Kami yakin Kang Hasan dapat membangkitkan pengrajin Cibaduyut dan membawa angin segar kepada masyarakat pelaku industri rumahan di Jawa Barat, khususnya Kota Bandung," kata Rojak.

Pada kesempatan tersebut, Kang Hasan berkeliling ke beberapa industri rumahan sepatu untuk melihat proses produksi dan berbincang dengan para pengrajin terkait kendala yang dihadapi. Usai bertemu para pengrajin, Kang Hasan melanjutkan safari politiknya untuk menghadiri deklarasi dukungan untuk Hasanah, yang dilakukan oleh Paguron Silat Kuta Galuh, di Kecamatan Mekarwangi, Kota Bandung. Di tempat tersebut, Kang Hasan disambut antusias warga dengan alunan musik sunda dan penampilan silat khasa paguron tersebut.

Editor: Achmad Syukron Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut