get app
inews
Aa Text
Read Next : Dramatis! Aksi Heroik Aiptu Sarim Bantu Persalinan di Pinggir Jalan, Ibu dan Bayi Selamat

Hasil Perbaikan DPT, Pemilih Jabar di Pemilu 2019 Berkurang 154.846

Sabtu, 15 September 2018 - 12:06:00 WIB
Hasil Perbaikan DPT, Pemilih Jabar di Pemilu 2019 Berkurang 154.846
Ilustrasi. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNews.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat (Jabar) menetapkan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) 32.482.000 untuk Pemilu 2019. Jumlah ini berkurang 154.846 dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang ditetapkan akhir Agustus 2018.

"Saat DPT ditetapkan, jumlah pemilih sebanyak 32.636.846 dan setelah diperbaiki menjadi 32.482.000,” kata Ketua KPU Jabar Yayat Hidayat dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/9/2018).

Berkurangnya jumlah DPT Hasil Perbaikan di Jabar tersebut diketahui saat Rapat Pleno Rekapitulasi DPTHP di Aula Setia Permana Jalan Garut Kota Bandung. Pertemuan itu dihadiri Bawaslu Jabar beserta perangkatnya, Ketua KPU Kabupaten/Kota, pimpinan parpol, dan calon anggota DPD RI.


Yayat mengatakan, sangat memperhatikan setiap rekomendasi dari Bawaslu dan peserta pemilu. "Intinya untuk mewujudkan data pemilih yang valid," ujarnya.

Sementara itu Ketua Bawaslu Jabar Wasikin Marzuki mengungkapkan, jajarannya di seluruh kabupaten/kota menemukan sejumlah data bermasalah dan langsung melakukan perbaikan.

Sejalan dengan itu, dia pun menyampaikan rekomendasi ke KPU Jabar, antara lain mengantisipasi pemilih pemula dan mendeteksi pernikahan dini. "Khusus untuk Disdukcapil, perhatikan warga yang belum memiliki KTP elektronik," ucapnya.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut