Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Ratusan Rumah Terendam hingga Jembatan Putus
SUKABUMI, iNews.id – Banjir bandang menerjang empat desa di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Senin (27/10/2025). Bencana itu terjadi setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Kondisi itu diperparah meluapnya Sungai Cisolok.
Akibatnya, ratusan rumah warga terendam dan sebuah jembatan penghubung antardesa dilaporkan putus.
Dalam video amatir yang direkam warga, terlihat derasnya aliran Sungai Cisolok setelah hujan intensitas tinggi melanda. Banjir bandang ini merendam ratusan rumah warga di Desa Cikahuripan, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Selain itu, sebuah rumah yang berada di bantaran sungai juga dilaporkan ambruk.
Deru air yang sangat deras juga menyebabkan jembatan penghubung antara Desa Cisolok dan Desa Cikahuripan terputus total.
Banjir tidak hanya merendam permukiman, tetapi juga menggenangi ruas Jalan Nasional Palabuhanratu-Cisolok. Akibatnya, arus lalu lintas di jalur tersebut lumpuh dan untuk sementara waktu tidak bisa dilalui kendaraan.
Sejumlah pengendara roda dua yang nekat menerobos genangan air dilaporkan mogok karena mesin kendaraan mati. Anggota Kepolisian, termasuk dari Polres Sukabumi, segera turun tangan membantu mendorong para pengendara yang terjebak di tengah genangan banjir.
Kasat Samapta Polres Sukabumi, AKP Dadi mengonfirmasi bahwa data sementara menunjukkan banjir bandang luapan sungai ini telah menerjang empat desa di Kecamatan Cisolok.
Hingga saat ini, petugas gabungan dari TNI, Polri, dan BPBD masih terus melakukan penyisiran dan pendataan di sejumlah titik yang terdampak bencana tersebut.
Editor: Kastolani Marzuki