50 Kata-kata Sindiran Halus untuk Orang Munafik
JAKARTA, iNews.id - Kumpulan kata-kata sindiran halus untuk orang munafik. Munafik adalah sebuah sifat yang sangat tidak baik bagi manusia. Munafik sendiri merupakan sebuah sikap manusia yang suka berpura-pura dan mengingkari setiap janji yang ia berikan.
Orang munafik termasuk orang yang tak bisa dipercaya. Terkadang orang-orang ini bisa merupakan orang terdekatmu. Kata-kata sindiran halus buat orang munafik bisa membuat mereka lebih sadar diri.
Dengan kata-kata sindiran halus buat orang munafik kamu jadi lebih berani menghadapi orang bermuka dua.
Berikut kata-kata sindiran halus buat orang munafik, dirangkum iNews dari berbagai sumber, Senin (13/2/2023).
1. Ketika saya melihat anda, saya berpikir “saya ingin tahu wajah mana yang anda lihat ketika anda mulai bercermin.”
2. Memang ya, makan daging babi terlihat lebih berdosa daripada makan bangkai saudara sendiri.
3. Sebelum sibuk dengan dosa-dosa orang lain, bukankah alangkah baiknya apabila kamu menyelesaikan dosa-dosamu terlebih dahulu?
4. Aku kira hanya pantat yang dapat bersuara di belakang, ternyata kamu juga ya.
5. Munafik ditandai dengan adanya sebuah perbedaan di antara hati dan perkataan, adanya perbedaan di antara sesuatu yang tersembunyi dengan yang tampak
6. Kamu nampak lelah hari ini. Banyak dosa orang lain yang harus diurus, ya?
7. Entah kekuatan apa yang kamu miliki, tapi bagaimana bisa tiap cerita yang kamu sampaikan adalah fiksi?
8. Anda memang seperti uang satu sen koin, memiliki dua muka dan tidak berharga.
9. Hati-hati, jangan tersandung kata-katamu sendiri dan jatuh ke dalam kemunafikan.
10. Tanpa kita sadari, tanpa memakai topeng apapun, kita memiliki wajah yang berbeda untuk tiap-tiap orang.
11. Tidak apa-apa, silakan bertindak saja semaumu. Asalkan aku tidak tahu.
12. Semua tabir diam-diam ingin dibuka, kecuali tabir milikmu, tabir kemunafikan.
13. Orang-orang seharusnya malu apabila perkataannya jauh lebih baik daripada tingkah lakunya.
14. Kamu pasti akan membenciku, jika aku melakukan hal yang sama dengan apa yang kamu lakukan.
15. Itu bukan tugas anda untuk menghentikan orang-orang itu berbicara di belakang anda. 16. Tugas anda hanyalah untuk mengabaikan dan tidak mempersilakan hal tersebut mempengaruhi anda.
17. Oh, maaf apabila keberadaanku di sini mengganggu. Ini berarti, kamu sedang tidak membutuhkan apapun, kan?
18. Ingat, selalu ada dua sisi dari setiap cerita. Tidak berbeda bukan, dengan wajahmu?
19. Terima kasih, karena dengan kamu berbicara di belakangku, berarti kamu cukup menghargai perasaanku dengan tidak mengatakannya langsung di depan mukaku.
20. Hanya seorang pecundang, yang hanya bisa berbicara di belakang.
21. Bagaimana seseorang bisa mengatakan bahwa ia membenci drama, sedangkan ia sendiri adalah aktornya?
22. Aku sangat membenci orang yang memiliki dua muka, akan sulit bagiku untuk memutuskan wajah mana yang akan aku tampar terlebih dahulu.
23. Aku lebih senang memiliki urusan dengan orang yang memiliki muka tebal dibandingkan harus membuang-buang waktu dengan orang yang memiliki muka dua.
24. Kemunafikan adalah salah satu manifestasi dari pengakuan lahiriah atas rasa malu batiniah
25. Ketika seseorang memiliki dua muka, satu-satunya hal yang bisa anda ketahui dengan pasti ialah bahwa anda tidak akan bisa mempercayai salah satu dari mereka.
26. Apakah itu mulut atau comberan? Mengapa banyak sekali sampah yang berkeliaran?
27. Jangan pernah khawatir mengenai apa yang dikatakan orang-orang di belakang anda, mereka adalah orang-orang yang lebih suka mencoba menemukan kesalahan dalam hidup anda dibandingkan memperbaiki kesalahan dalam hidup mereka sendiri.
28. Tak perlu hati-hati dalam berbicara, bukankah kamu hanya menanti sebuah karma?
29. Yang paling penting adalah, orang-orang yang akan tetap jujur walaupun berada di belakangmu
30. Aku pikir aku membutuhkan kacamata. Belakangan ini, banyak sekali ku melihat orang bermuka dua.
31. Orang-orang munafik akan menusukmu dari belakang lalu dengan berpura-pura polos mereka akan bertanya “mengapa kamu berdarah?”
32. Terkadang memang bukan orang yang berubah, tapi hanya topengnya saja yang lepas.
33. Aku lebih memilih untuk mempunyai musuh yang jelas-jelas mengakui bahwa dia membenciku, daripada mereka yang mengaku teman tapi diam-diam menjatuhkanku
34. Jangan sekali-kali anda mempercayai seseorang dengan mudah. Anda mungkin tidak akan pernah tahu bahwa mereka akan bermuka dua dengan begitu cepatnya.
35. Permisi, kak. Maaf mau tanya. Itu muka atau jumlah pintu di lawang sewu? Kok banyak banget?
36. Tiap-tiap orang biasanya memiliki dua wajah tapi seringkali kita hanya melihat salah satu sisi dari mereka. Maka dari itu jangan pernah menilai siapapun hanya sekadar dari penampilannya.
37. Kamu hari ini pakai mode yang mana? Mode asli atau mode munafik?
38. Jangan pernah tertipu oleh topeng mereka. Orang-orang palsu pada akhirnya akan menunjukkan wajah aslinya. Tunggu saja hingga topeng mereka mulai kotor dan perlu dibersihkan.
39. Dengarkanlah secara seksama perihal bagaimana seseorang membicarakan tentang orang lain di depanmu. Begitu pula cara mereka berbicara tentang dirimu di depan orang lain.
40. Anda mungkin terus berkata bahwa anda tidak ingin berada di sekitar orang-orang munafik. Namun, pada akhirnya anda juga akan menyadari bahwa anda adalah salah satunya.
41. Kamu terlihat cantik sekali hari ini. Ini wajah yang pertama atau yang kedua?
42. Orang yang mempunyai masalah kepercayaan hanya perlu untuk berkaca. Di sana mereka akan menemukan, seseorang yang paling mengkhianati mereka.
43. Aku sempat berpikir, apakah kau ini teman? Atau hanya sekadar pelajaran?
44. Kebenaran tanpa adanya cinta adalah sebuah kebrutalan dan cinta tanpa adanya kebenaran adalah sebuah kemunafikan.
45. Kita adalah manifestasi dari seperti apa kita berpura-pura. Maka dari itu, berhati-hatilah mengenai apa yang akan kita pura-purakan.
46. Itu mulut apa parfum isi ulang? Wangi sih tapi sayang, palsu.
47. Ada tiga tanda mengenai seseorang yang mempunyai sifat munafik. Ketika ia berbiacara dia akan berbohong, membuat janji dia akan melanggar, dan ketika dia dipercaya dia akan mengkhianati kepercayaannya.
48. Orang yang mempunyai sifat munafik lebih berbahaya daripada orang yang mempunyai sifat pembohong.
49. Iri hati, pengkhianat, munafik. Kenapa sih semuanya kamu borong?
50. Aku sangat benci ketika aku harus bersikap baik kepada orang yang memiliki dua muka.
Itulah 50 kata-kata sindiran halus untuk orang munafik.
Editor: Komaruddin Bagja