Video ratusan pekerja yang terkena dampak penyekatan arus mudik viral. Peristiwa ini terjadi di Tol Cikarang Barat Km 31, Kab. Bekasi, Jawa Barat (Foto: iNews.id)

CIKARANG, iNews.id - Video ratusan pekerja yang terkena dampak penyekatan arus mudik viral. Peristiwa ini terjadi di Tol Cikarang Barat Km 31, Kab. Bekasi, Jawa Barat, Kamis (6/5). Dalam video ini para pekerja spontan berunjuk rasa menolak  pembatasan akses. 

Mereka yang kesal ramai-ramai turun dari bus dan meminta akses penyekatan dibuka kembali. Penyekatan telah membuat kemacetan sehingga mereka terlambat bekerja. Humas Jasa Marga Cabang Jakarta - Cikampek, Hendra Damanik membenarkan peristiwa ini. 

Menurutnya peristiwa ini berlangsung hanya 10-15 menit saat penyekatan tol dimulai. Bus yang mengangkut para pekerja yang hendak keluar GT Cikarang barat sempat tertahan. Penyebabnya karena ada penyekatan di beberapa titik di Tol Jakarta-Cikampek. 


Editor : Dani M Dahwilani

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network