Inilah video amatir terlihat kepulan asap hitam pekat membumbung tinggi ke atas dari kejauhan. (Foto: iNews.id)

BOGOR, iNews.id - Inilah video amatir terlihat kepulan asap hitam pekat membumbung tinggi ke atas dari kejauhan. Kobaran api melahap sebuah pabrik di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

Pabrik yang terbakar tersebut memproduksi alumunium foil. Menurut keterangan warga, api menyala pada pukul 06.00 WIB.

Belum diketahui pasti sumber api, kerugian maupun ada tidaknya korban. Personel Polsek, Damkar, Koramil, Satpol PP security pabrik sekitar saat ini sedang mengamankan TKP.

Petugas pemadam kebakaran dari Kabupaten dan Kota Bogor serta lainnya berjibaku di lokasi pabrik untuk memadamkan api. 

 


Editor : Wahyu Triyogo

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network