H-4 Lebaran, Jalur Pantura Indramayu dipadati kendaraan pemudik.

INDRAMAYU, iNews.id - H-4 Lebaran, Jalur Pantura Indramayu dipadati kendaraan pemudik. Kendaraan yang melintas dari arah Jakarta menuju Cirebon didominasi roda dua dan kendaraan pribadi.

Salah satu pemudik mengatakan terjadi kemacetan saat melintas Jalur Pantura. Biasanya dari Bekasi menuju Purbalingga hanya memerlukan waktu 7 jam. 

Namun, pemudik sudah hampir 12 jam dan baru sampai Indramayu. Sementara, dari data Dishub Kabupaten Indramayu, hingga pukul 09.14 WIB tercatat kendaraan yang melintas di Jalur Arteri Pantura mencapai 200 ribu kendaraan.

Reporter: Andrian Supendi
Produser: Reza Ramadhan


Editor : Wahyu Triyogo

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network