Penari kontemporer Wina Rezky Agustina akan menghadirkan Swara Laras Jagat dalam rangkaian Haul Gus Dur malam ini. (FOTO: ISTIMEWA)

CIANJUR, iNews.id - Penari kontemporer Wina Rezky Agustina asal Cianjur akan mempersembahkan Swara Laras Jagat di Pesantren Ekologi Al-Mizan, Kampung Pasarean, Desa Wanajaya, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, Jumat (16/12/2022) malam ini. Acara ini sarana ikhtiar mendoakan agar bumi dan semesta tetap baik-baik saja.

Direktur Program dan Sumber Daya Manusia Yayasan Kebudayaan Lokatmala Indonesia atau Lokatmala Foundation Dika Dzikriawan SSn MA mengatakan, penampilan Swara Laras Jagat oleh Wina Rezky Agustina merupakan rangkaian dari kegiatan Haul Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ke-13 dan Saresehan Green Ekonomy Pesantren Ekologi Al-Mizan Wanajaya pimpinan KH Maman Imanul Haq.

“Kami tampil untuk turut berdoa dan mengekspresikan seluruh harapan terhadap kebaikan bumi dan jagat raya melalui sebuah karya seni kontemporer,” kata Dika yang juga anggota Tim Tenaga Ahli Cagar Budaya Kabupaten Cianjur ini.

Sementara itu, Wina Rezky Agustina, menyatakan, Swara Laras Jagat memberikan pesan simbolik melalui sebuah gerak dan musik bahwa bumi sejatinya diciptakan untuk selalu baik-baik saja dan memberikan kebaikan kepada seluruh mahluk yang ada di dalamnya.

“Kami berharap kerakusan, keserakahan, kenakalan, dan perang tak menyebabkan dia (Bumi) harus melepaskan amarahnya. Dia sudah cukup memperingatkan setiap jengkal napasnya dengan swara keserasian, keseimbangan. Sebab bukan kah jagat memang diciptakan untuk selaras,” kata Wina Rezky Agustina.

Beberapa kegiatan yang bakal dihadiri sejumlah tamu undangan dan peserta dari berbagai kalangan itu selain akan dimeriahkan oleh Saresehan dan Halaqoh juga akan diisi oleh Orasi Budaya dan Pagelaran Seni, Seminar Pesantren Hijau, dan Perkemahan Wiyatamandala.

“Mohon doanya ya agar acaranya lancar, dan kita sebagai pengagum Gus Dur dan pikiran-pikirannya, semoga bisa ‘ngalap berkah’ dari kegiatan ini,” ujar Wina Rezky Agustina.

Wina Resky Agustina merupakan lulusan Pascasarjana Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung 2021 Program Penciptaan dan Pengkajian Seni. Wina pernah mengikuti International Dance Festival angkatan pertama tahun 2008. Ia juga sempat tampil di Jakarta Berlin Art Festival di Jerman pada 2013.

Selain sebagai koreografer dan penari, Wina juga aktif di beberapa kelompok teater, di antaranya, Mainteater Bandung, Titimangasa Foundation, dan Teater Payung Hitam.

Perempuan multitalenta ini juga berpengalaman dalam berbagai garapan tari dan teater seperti CO Teater Tari Citraresmi, Koreografer Drama Musikal Gebyar 70th Regina Pacis 2018, koreografer Ronggeng Kulawu 2018-2019, Teater Musikal Bulbul 2021, dan Founder Lokatmala Foundation.

Aktivitas yang sedang dilakukannya saat ini selain terlibat pembinaan Kampung Budaya Jalawastu Brebes bersama Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) juga menjadi tim Riset Floating Heritage Festival bersama ISBI Bandung 2021-2024.

Wina juga aktif dengan lembaga miliknya Yayasan Kebudayaan Lokatmala Indonesia atau Lokatmala Foundation sejak dua tahun terakhir menjadi pendamping warga untuk revitalisasi Kampung Adat Miduana di Desa Balegede, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur.


Editor : Agus Warsudi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network