BANDUNG, iNews.id - Laga Timnas Indonesia vs Timnas Curacao di FIFA Matchday 2022 bukan sekadar pertandingan sepak bola. Di balik event tersebut, banyak warga yang juga meraup rezeki alias cuan.
Diketahui, laga Timnas Indonesia vs Curacao akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) hari ini, Sabtu (24/9/2022) dan kick-off dimulai pukul 20.00 WIB.
Salah satu komponen yang ikut mewarani FIFA Matchday skuad Garuda kali ini adalah kehadiran para penjual atribut Timnas Indonesia, seperti terlihat di Kantor PSSI Asprov Jabar, Jalan Lodaya Nomor 20, Kota Bandung.
Mereka menjajakan beragam atribut kepada suporter Timnas Indonesia yang tengah menukarkan tiket di Kantor PSSI Asprov Jabar untuk dipakai saat menonton pertandingan nanti malam.
Salah satu penjual atribut Timnas Indonesia itu adalah Ade. Warga Bandung ini menjajakan atribut Timnas Indonesia berupa syal dan kaos Timnas Indonesia.
"Untuk kaos Timnas dewasa Rp90.000 sampai Rp100.000. Anak-anak Rp65.000," kata Ade saat ditanya harga kaos Timnas Indonesia yang dijajakannya itu.
Ade pun mengaku bersyukur karena cukup banyak calon penonton yang hendak menyaksikan laga Timnas Indonesia vs Curacao di Stadion GBLA.
Antusiasme itu terlihat dari banyaknya calon penonton yang hilir mudik di lapaknya sembari melihat-lihat atribut Timnas Indonesia yang dijualnya. "Alhamdulillah banyak yang beli," ujar Ade.
Kendati tak akan menyaksikan langsung ke dalam stadion, dukungan dari Ade tetap mengalir untuk Ricky Kambuaya dan kawan-kawan. Hanya satu yang pasti, kata Ade, anak asuh Shin Tae-yong ini harus menundukan Curacao. "Saya dukung Timnas. Harus menang," tuturnya.
Editor : Agus Warsudi
Curacao Pemain Curacao timnas curacao Jadwal Timnas Indonesia pelatih timnas indonesia pemain timnas indonesia timnas indonesia stadion gbla Gelora Bandung Lautan Api
Artikel Terkait