CIMAHI, iNews.id - Pelaksana tugas (plt) Wali Kota Cimahi Ngatiyana melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Cimahi untuk memastikan kehadiran aparatur sipil negara (ASN) pada hari pertama masuk kerja seusai libur lebaran. Hasil sidak, sebesar 6 persen ASN tak masuk kerja.
Sidak yang dilakukan plt Wali Kota Ngatiyana selain untuk menegakkan disiplin, juga bersilaturahmi dengan ASN. Biasanya seusai libur lebaran seluruh ASN di lingkungan Pemkot bersilaturahmi secara langsung, namun guna menjaga prokes hal itu ditiadakan untuk menghindari kerumunan.
Saat sidak berkeliling ke sejumlah kantor OPD selepas melaksanakan apel pagi yang dilakukan secara hybrid, offline dan online, orang nomor satu di Kota Cimahi itu didampingi oleh Sekda, Asisten Pemerintahan, dan Kepala BKPSDMD Kota Cimahi.
“Berdasarkan pengecekan baik di lingkungan Pemkot, kelurahan, dan kecamatan, ASN tidak ada yang terlambat. Mereka sudah standby dan siap melayani masyarakat," kata Ngatiyana, Senin (9/5/2022).
Data dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Cimahi, tingkat kehadiran ASN Pemkot Cimahi pada hari pertama masuk kerja usai libur lebaran sebesar 94 persen. Sementara 6 persen sisanya adalah pegawai yang mengajukan cuti tahunan, izin karena berhalangan, dan sakit.
Menurut Ngatiyana, sesuai kebijakan pemerintah yang memutuskan pada 2022 ini ASN diperkenankan melakukan mudik lebaran, Pemkot Cimahi juga mengizinkan ASN mengambil cuti tahunan untuk pulang kampung.
"Tapi kami atur agar jumlah pegawai yang mengambil cuti tahunan tidak mengganggu aktivitas kantor dan pelayanan publik," ujar Ngatiyana.
Disinggung soal penyebaran Covid-19, Ngatiyana berharap tidak terjadi peningkatan kasus positif di Kota Cimahi setelah libur lebaran. Sebelum libur Lebaran, terdapat 18 orang positif Covid-19 dan kini turun menjadi 14.
"Jadi memang selama puasa dan kasus Covid-19 di Cimahi terus turun, semoga setelah lebaran angkanya bisa lebih turun lagi, hingga nol kasus," tutur plt Wali Kota Cimahi.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait