BANDUNG, iNews.id - Sheila penjual susu jahe di Jalan Raya Sukajadi, Kota Bandung viral di media sosial. Foto wanita berparas cantik ramai menjadi perbincangan di Facebook dan Twitter.
Foto wanita tersebut diposting oleh akun twiter @atmaja2013. Beragam komentar netizen penasaran ingin mampir ke warung susu jahe Sheila.
Sheila juga tampaknya sadar membantu orang tua termasuk kewajiban yang harus diprioritaskan. Sheila pun rela tidak bermain dengan teman-temannya dan memilih menjaga warung jahe demi bisa belajar menjadi wanita mandiri.
"Ya biar nggak menggantungkan dari mama, Sheila bisa kok yang penting tidak merugikan orang lain," ujar Sheila, Jumat (24/7/2020).
Sheila berjualan susu jahe setiap setiap sore hingga malam. Susu jahe yang ditawarkan Sheila berbeda dengan susu jahe pada umumnya.
Susu jahe yang dijual diracik dengan bahan rempah-rempah khusus seperti kayu manis, kapulaga, cengkeh dan sejumlah rempah lainnya.
Resep susu jahe yang diracik pun punya cita rasa lain. Lebih hangat dan berasa sedikit gurih. Hangatnya karena dicampur kayu manis dan cengkeh.
"Coba rasakan sendiri rempah-rempahnya sangat berkhasiat bagi tubuh kita agar terlindungi imun," katanya.
Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait