BANDUNG, iNews.id - Kota Cirebon memiliki puluhan sekolah terbaik. Namun sayang, pada 2022, Cirebon hanya menyumbang tiga sekolah yang masuk dalam peringkat 1.000 sekolah terbaik berdasarkan nilai UTBK yang dirilis LTMPT.
Ketiga SMA itu berstatus milik pemerintah atau negeri. Berdasarkan rilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) pada 2022, tiga SMAN di Kota Cirebon tersebut meraih nilai tinggi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).
Namun sebenarnya, SMA di Kota Cirebon rata-rata berkualitas dan memiliki fasilitas lengkap untuk menunjang pendidikan dan pengembangan potensi para peserta didik. Kemendikbud mencatat, Kota Cirebon memiliki 24 Sekolah Menengah Atas (SMA) yang telah terakreditasi A.
SMA di Cirebon baik negeri maupun swasta, telah dikenal menghasilkan lulusan dengan kapasitas akademik mumpuni. Tidak sedikit dari mereka tembus berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, berikut tiga SMA terbaik di Cirebon:
1. SMAN 2 Cirebon
SMA Negeri 2 Cirebon adalah SMA terbaik di Cirebon tembus peringkat nasional versi LTMPT 2022. Se-Jawa Barat, SMAN 2 Cirebon berada di peringkat ke-24.
Pada 2022, situs resmi LTMPT merilis, SMAN 2 Cirebon meraih nilai total UTBK 561,649. Secara nasional, SMAN 2 Cirebon berada di ranking 188.
Kapus SMAN 2 Cirebon berada di Jalan Dr Cipto Mangunkusumo Nomor 1, Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.
SMA Negeri 2 Cirebon berdiri berdasarkan Surat Keputusan (SK) Depdikbud Nomor 109/SMA/B/III/67 tanggal 1 Januari 1967.
Sekolah ini merupakan gabungan dari SMA Wahidin dan SMA Swagati. Saat itu, upacara peresmian dilaksanakan secara sederhana dan khidmat pada 28 Januari 1967 di bangsal SMA Negeri 2 Cirebon.
Smanda Cirebon memiliki fasilitas lengkap, seperti perpustakaan dengan koleksi ribuan buku, laboratorium, masjid, lapangan upacara, dan olahraga.
Dengan berbagai prestasi yang telah diraih, Smanda Cirebon menjadi dambaan setiap siswa kelas 3 SMP untuk bisa melanjutkan pendidikan di sekolah berakreditasi A itu.
2. SMA Negeri 1 Cirebon
SMAN 1 Cirebon, sekolah terbaik kedua di Kota Cirebon. SMA ini menduduki peringkat 91 di Jawa Barat dan 534 nasional. Pada 2022, LTMPT merilis, SMAN 1 Cirebon meraih nilai UTBK 530,188.
Sekolah ini unggulan di Kota Cirebon. Sama seperti SMA umumnya di Indonesia, masa pendidikan di SMAN 1 Cirebon tiga tahun pelajaran dari Kelas X hingga XII.
SMAN 1 Kota Cirebon sejarahnya didirikan pada tahun 1944 dengan nama Sekolah Menengah Oemom Atas (SMOA) Tjirebon. Saat itu, kampus SMOA berada di Jalan Siliwangi, Kota Cirebon. Saat ini, eks kampus SMAN 1 Cirebon berdiri SMPN 1 Cirebon.
SMOA Cirebon mendapat gedung di Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo Nomor 81, Kota Cirebon pada 1952. Pada 1967, SMOA Tjirebon berubah nama menjadi SMUN Cirebon.
Lalu pada 167 pula, SMUN 1 Cirebon dipecah Menjadi 2 yaitu SMUN 1 Cirebon dan SMUN 2 Cirebon.
Pada 2007, sekolah ini menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan sebelumnya dengan KBK. Tahun 2009, SMA Negeri 1 Cirebon ini mendapat predikat Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI).
SMAN 1 Cirebon menghapuskan status RSBI sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada 2013. Sekolah ini berakreditasi berdasarkan sertifikat 458/BAN-SM/SK/2020.
Saat ini, SMAN 1 Cirebon yang akrab disebut Smansa dengan moto Wakbadjra Elmuning Ciswa (Ilmu Itu Perisai Siswa) ini, dipimpin oleh Hj Naning Priyatnaningsih SPd MPd sebagai kepala sekolah.
3. SMA Negeri 6 Cirebon
SMAN 6 Cirebon merupakan sekolah unggulan. Pada 2022, LTMPT merilis 1.000 sekolah di Indonesia yang meraih nilai tertinggi UTBK. SMAN 2 Cirebon meraih nilai total UTBK 518,396.
Dengan nilai itu, SMAN 3 Cirebon berada di ranking 147 se-Jawa Barat. Sedangkan secara nasional berada di peringkat 832.
Kampus sekolah ini berada di Jalan Ciremai Raya Nomor 63 Larangan, Harjamukti, Kota Cirebon. SMAN 3 Cirebon berakreditasi A dengan nomor NPSN 20222366.
Sekolah ini berdiri pada 178. Pada 2007, SMAN 3 Cirbeon menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Kemudian, sejak 2013 sampai saat ini, SMAN 3 Cirebonmenggunakan Kurikulum 2013. Dan pada
Tahun Pelajaran 2022/2023, SMAN 3 Cirebon menjadi salah satu sekolah di Kota Cirebon yang menggunaan Kurikulum Merdeka untuk kelas X. Sedangkan kelas XI dan XII masih menggunakan kurikulum 2013.
Editor : Agus Warsudi
kota cirebon sma terbaik SMA terbaik di Cirebon siswa smp utbk UTBK 2022 Nilai UTBK 2022 LTMPT akun ltmpt
Artikel Terkait