KARAWANG iNews.id - Tim search and rescue (SAR) gabungan menemukan Risna Gunawan (17), warga Karanganyar, Desa Cikampek Selatan, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, yang hanyut di irigasi Karawang, dalam keadaan meninggal dunia. Korban terseret arus irigasi sejauh 4 kilometer.
Komandan Tim Rescue Syahrir mengatakan, pukul 18.31 WIB tim menerima informasi dari PMI Karawang dan SAR Sagara Karawang, korban telah ditemukan pukul 17.56 WIB di Saluran Irigasi BTB 15, Senin (12/10/2021).
"Posisinya berada di BTB 15 Kampung Pangulah Baru atau sekitar 4 km dari lokasi kejadian awal," kata Komandan Tim Rescue Syahrir.
Syahrir menyatakan, pukul 18.00 WIB korban dievakuasi dan dibawa ke rumah duka untuk diserahterimakan kepada keluarganya. Selanjutnya pukul 19.00 WIB, debriefing unsur SAR yang tergabung dalam pencarian korban, sekaligus penutupan operasi SAR.
Unsur SAR yang terlibat antara lain Kantor SAR Bandung, Polsek Kotabaru, Koramil Cikampek, BPBD Karawang, PMI Karawang, Tagana Karawang, SAR MTA, KATANA BMPK, Barokah Rescue, SAR Zhadoel, Scout Rescue 0915, ACT, Citra Bhayangkara, PZEER, Bamagnaz, Rescue Motor Indonesia, Brigana KSPSI, SAR Sagara, Wanadri, Kalandra, Ukhuwah Al-Fatah Rescue, Scout Rescue 0914 Purwakarta, KRI BC Subang, Rescue Ambulance Karawang, Banser Karawang dan Relawan Pasundan Subang.
Diberitakan sebelumnya, korban Risna Gunawan dilaporkan tenggelam pukul 17.30 WIB. Saat itu korban sedang berenang dan kelelahan sehingga terbawa arus. Setelah itu korban tidak muncul ke permukaan. Kejadian tersebut disaksikan warga dan teman korban.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait