PANDEGLANG, iNews.id - Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo menanam terumbu karang di perairan Kecamatan Cipanon, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, Jumat (07/07/2023). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya merehabilitasi ekosistem laut.
Dalam kegiatan penanaman terumbu jenis karang tepi tersebut, Kodam III Siliwangi menggandeng komunitas Anak Pantai Cipanon. Karang tepi sangat disukai habitat laut untuk tinggal.
Pangdam Siliwangi dan rombongan menanam 150 bibit terumbu karang tepi menggunakan spider wave dari titik 20 meter sampai dengan 30 meter dari bibir Pulau Liwungan dengan kedalaman 4 meter agar mendapatkan cahaya matahari untuk proses fotosintesis.
Penanaman terumbu karang itu, upaya Kodam Siliwangi untuk menjawab permasalahan masyarakat pesisir dalam memelihara ekosistem. Selain itu, membantu mengatasi kesulitan para nelayan di Kabupaten Pandeglang, Banten. Perbaikan ekosistem tersebut secara bertahap dan berlanjut akan terus dilakukan.
"Dengan metode spider wave, penanaman bibit terumbu karang menjadi lebih efektif, efisien, dan mudah dalam pembibitan. Sebanyak 10 spider wave ini akan diikatkan 15 bibit terumbu karang. Kemudian ditanam sedalam 16 cm (sentimeter) secara permanen di dalam laut sehingga spider wave tersebut tidak terbawa arus air laut," kata Pangdam.
Setelah menanam terumbu karang, Pangdam Siliwangi mengunjungi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Labuan, Pandeglang dan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat nelayan serta melaksanakan tatap muka dengan kelompok nelayan Desa Teluk, Kecamatna Labuan.
Di TPI Labuan, Pangdam menyampaikan kedatangannya ke Pandeglang untuk menegaskan hadirnya pemerintah melalui beberapa upaya Kodam III Siliwangi dalam meningkatkan kehidupan masyarakat pesisir dengan tetap menjaga nilai wisata dan sumber daya manusia (SDM).
Solusi inovatif dengan penggunaan teknologi lokal tersebut sudah dilakukan dari wilayah Pangandaran, Pameungpeuk, sampai Palabuhanratu untuk menjawab permasalahan nelayan. Seperti penyediaan mesin pembuat es dan membangun cold storage.
“Hari ini saya mampir di TPI Labuan Kabupaten Pandeglang untuk melihat langsung bagaimana meningkatkan kesejahteraan nelayan melalui program-program yang telah dijalankan untuk lebih dioptimalkan,” ujar Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.
Pangdam Siliwangi pun berdialog dengan nelayan dan memberikan mereka waktu untuk menyampaikan permasalahan serta kesulitan yang dihadapi saat ini. Di akhir kunjungannya di Kabupaten Pandeglang Pangdam III Siliwangi dan rombongan mengunjungi Tambak Udang PT Sinar Pusaka Lestari, Kecamatan Panimbang, Pandeglang.
Dalam kunjungan itu, Pangdam Siliwangi dan rombongan berdiskusi serta melihat dari dekat produktivitas hasil tambak udang milik PT Sinar Pusaka Lestari.
Editor : Agus Warsudi
pangdam siliwangi pangdam iii siliwangi kodam iii siliwangi kodam siliwangi terumbu karang menanam terumbu karang Ekosistem terumbu karang
Artikel Terkait