Polisi mendatangi TKP kecelakaan sepeda motor di Jalan Adi Sucipta, Cianjur. (foto: iNews.id/Ricky Susan)

CIANJUR, iNews.id - Seorang pemotor tewas terkapar dengan luka robek pada leher dan tangan di pinggir Jalan Adi Sucipta, Cianjur, Minggu (12/3/2023). Awalnya, warga mengira korban tewas tanpa identitas tersebut dianiaya anggota geng motor

Pasalnya, saat ditemukan korban dengan sepeda motor matic warna ungu tanpa pelat nomor menderita luka menganga dan sejumlah luka lainnya di bagian tangan dan kaki.

Namun saat pihak kepolisian melakukan olah TKP, petugas menemukan pecahan kaca yang berserakan. Pecahan kaca tersebut bukan berasal dari kendaraan. Petugas kemudian menanyakan kepada salah seorang saksi mata satpam salah satu bank.

Kepada petugas saksi menyebutkan setelah kejadian ada gerobak yang didorong penjual gorengan ke melintas arah Jalan Siliwangi. Berbekal informasi dari saksi tersebut petugas akhirnya menemukan gerobak dan meminta keterangan dari pemiliknya.

Menurut pengakuan Wawan (51) pemilik gerobak penjual gorengan, saat itu dia baru saja pulang setelah berjualan gorengan di Jalan Sinar sekitar pukul 04.30 WIB. Ketika sedang mendorong gerobak di samping kantor bank tiba-tiba dari arah berlawanan datang sepeda motor dengan kecepatan tinggi.

"Ketika saya sedang mendorong gerobak tiba-tiba datang sepeda motor dan langsung menabrak gerobak, kepalanya menghantam kaca gerobak. Orang tersebut sempat berdiri dan duduk di trotoar. Karena saya takut itu gang motor saya langsung pulang ke rumah," ujar Wawan di TKP, Minggu (12/3/2023).


Kapolsek Kota Cianjur, Kompol Faisal membenarkan ada peristiwa Laka lantas di jalan Adi Sucipta. Petugas sempat kesulitan karena tidak ada yang melapor. Namun setelah beberapa saksi dimintai keterangan akhirnya korban laka lantas tersebut bukan karena gang motor melainkan karena menabrak gerobak tukang gorengan.

"Iya benar ada kecelakaan lalu lintas korbannya tewas di TKP. Namun itu bukan karena gank motor melainkan karena menabrak gerobak tukang gorengan. Sementara luka leher diduga dari kaca gerobak yang pecah," ujar Faisal.

Korban langsung dievakuasi ke RSUD Sayang Cianjur untuk divisum, tidak ada identitas pada diri korban. Namun bila ada yang merasa kehilangan anggota keluarganya bisa mendatangi kamar jenazah RSUD Sayang Cianjur. 


Editor : Asep Supiandi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network