Petugas gabungan melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan maut minibus tabrak truk minyak di jalur pantura, Gebang, Kabupaten Cirebon yang menewaskan enam orang. (FOTO: iNews/TOISKANDAR)

CIREBON, iNews.id - Petugas Unit Kecelakaan Lalu Lintas (laka lantas) Satlantas Polresta Cirebon bersama Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jabar dan Korlantas Polri, menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan maut di jalur pantura Playangan, Gebang, Kabupaten Cirebon, Senin (4/4/2022). Hasil sementara olah TKP, polisi tidak menemukan jejak pengereman minibus Avanza G 1031 CC.

Dalam pelaksanaan olah TKP kecelakaan maut yang menewaskan enam orang itu, petugas menggunakan alat khusus. Olah TKP dilakukan untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan yang terjadi pada Minggu (3/4/2022) tersebut.

Saat olah TKP berlangsung, belasan petugas gabungan menyisir jalur sepanjang 200 meter. Di sepanjang 200 meter itu, petugas memberikan tanda di lebih dari 13 titik. Petugas juga menggunakan alat khusus berupa laser scanner untuk menentukan lokasi kejadian kecelakaan yang menewaskan enam orang tersebut.

"Dari olah TKP awal, petugas tidak menemukan adanya jejak-jejak pengereman yang dilakukan minibus Avanza yang melaju dari Cirebon menuju Jawa," kata Kasi Sidik Subdit Laka Korlantas Polri AKBP Tri Yulianto.

Diduga, ujar AKBP Tri Yulianto, minibus tersebut melaju sangat kencang dari lajur kanan dan oleng keluar ke lajur kiri sebelum akhirnya menerjang truk minyak yang terpakir. 

"Minibus Avanza oleng dari lajur kanan keluar ke lajur kiri dan menghantam truk minyak. Petugas akan mendalami hasil olah TKP dan keterangan saksi," ujar AKBP Tri Yulianto.

Selain olah TKP jalur, ujar AKBP Tri Yulianto, petugas juga mengidentifikasi dua kendaraan yang terlibat kecelakaan, yaitu, minibus Avanza dan truk minyak. Petugas kepolisian yang menggandeng dinas perhubungan untuk mengecek seluruh bagian kendaraan minibus yang dalam kondisi rusak berat. 

"Petugas juga akan mengecek truk minyak yang mengalami kerusakan ringan di bagian belakang seusai diterjang minibus," tutur Kasi Sidik Subdit Laka Korlantas Polri.

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan lalu lintas maut yang melibatkan minibus Avanza dan truk tangki terjadi di jalur pantura Playangan, Kabupaten Cirebon, Minggu (3/4/2022) sekitar jam 12.30 WIB,  Dalam insiden itu, atap Avanza terlepas sehingga membuat penumpang terlempar keluar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Satlantas Polresta Cirebon, akibat kejadian tersebut tiga orang di mobil Avanza meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP)m dan tiga orang lainya di rumah sakit. "Kecelakaan antara mobil Avanza dengan truk tangki," jelas Kasat Lantas Polresta Cirebon Kompol Alan Haikel.

Terkait kronologi kejadian, Kasatlantas menyatakan, mobil Avanza berpelat nomor polisi G 1031 CC melintas dari arah Jakarta ke arah Jawa Tengah, sopir diduga mengantuk sehingga menabrak mobil tangki yang sedang menambal ban di bahu jalan.


Editor : Agus Warsudi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network