Getaran gempa bumi di Garut, Jawa Barat berkekuatan magnitudo 6,4 juga dirasakan oleh warga Cianjur, Sabtu (3/12/2022). (Foto: Antara).

CIANJUR, iNews.id  - Getaran gempa Garut, Jawa Barat berkekuatan magnitudo 6.4 dirasakan cukup kencang di wilayah selatan Cianjur, Sabtu (3/12/2022). Getaran tersebut menyebabkan sejumlah rumah rusak.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cianjur, Rudi Wibowo mengatakan, sejumlah bangunan rusak mulai dari rumah warga, sekolah dan kantor desa di Kecamatan Cidaun rusak.

"Kami sudah mengirim petugas ke lokasi, namun laporan dari Relawan Tangguh Bencana, dampak gempa Garut, membuat bangunan rumah, sekolah dan kantor desa mengalami kerusakan, sebagian besar mengalami retak dan kaca pecah," ujar Rudi saat dikonfirmasi.

Dia menuturkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kata dia hingga Sabtu petang warga masih bertahan di luar rumah karena takut gempa susulan kembali terjadi. 


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network