JAKARTA, iNews.id – Gempa bumi berkekuatan 4,6 Skala Richter (SR) mengguncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Kamis (7/3/2019). Gempa yang terjadi sekitar pukul 15.43 WIB itu tidak berpotensi tsunami.
Hasil analisa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi berlokasi di koordinat 8.3 Lintang Selatan (LS), 108.63 Bujur Timur (BT), 68 kilometer (km) Barat Daya Pangandaran. Lokasi gempa berada di laut dengan kedalaman 81 km.
“Gempa Mag:4.6, 07-Mar-19 15:43:43 WIB, Lok:8.3 LS, 108.63 BT (68 Km BaratDaya KAB-PANGANDARAN-JABAR), Kedlmn:81 Km ::BMKG,” tulis BMKG dalam aku resminya, @infoBMKG.
BMKG juga merilis gempa tersebut dirasakan dengan skala I-II MMI. Namun, Hingga kini, belum ada laporan mengenai kerusakan akibat dampak gempa bumi tersebut.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait